Memanggang Kue Kering yang Renyah

kue-oregano

kue-oreganoSiapa yang tidak kenal dengan kue kering? Kue ini terkenal dengan renyah, ringan, dan tidak cukup satu keping untuk menikmatinya. Wajar saja jika kue kering selalu jadi favorit, baik sebagai camilan, maupun suguhan saat Hari Raya. Namun, seringkali kita mendapati kue yang gosong, kurang renyah, atau justru setengah matang.

kue-oregano

Siapa yang tidak kenal dengan kue kering? Kue ini terkenal dengan renyah, ringan, dan tidak cukup satu keping untuk menikmatinya. Wajar saja jika kue kering selalu jadi favorit, baik sebagai camilan, maupun suguhan saat Hari Raya. Namun, seringkali kita mendapati kue yang gosong, kurang renyah, atau justru setengah matang.

Untuk menghindari kue gosong, kita sering mengangkatnya buru-buru sehingga menjadi setengah matang. Padahal kue yang dipanggang setengah matang, daya tahannya tidak akan lama karena nantinya akan berjamur. Bagaimana menyiasatinya? Untuk Anda yang ingin membuat kue kering yang renyah sempurna, ada beberapa tips yang harus diperhatikan.

Gunakan loyang bewarna terang yang dapat memantulkan panas sehingga menghasilkan panas yang sesuai untuk memanggang kue kering. Loyang yang berwarna gelap seperti hitam akan menyerap panas, akibatnya kue akan cepat gosong namun masih mentah di tengah.

Olesan margarin pada loyang sebaiknya jangan terlalu tebal, karena akan menyebabkan kue melebar dan berkerak pada bawahnya. Adonan kue kering juga sebaiknya jangan diuleni dengan tangan terlalu lama. Panas yang dihasilkan tangan akan menyebabkan lemak mencair dan hasil kue menjadi kurang renyah. Jangan lupa untuk memanaskan oven selama 10-15 menit sebelum digunakan untuk memanggang adonan.

Jika sudah menguasai teknik memanggang, yuk coba resep kue kering yang cocok untuk dinikmati kapan saja.

 

Cookies Oregano

Bahan
130 gr tepung terigu protein rendah
30 gr tepung maizena
100 gr margarin
20 gr susu bubuk
20 gr baking soda
3 butir kuning telur
2 sdm bubuk oregano
Bahan Olesan, aduk rata
3 butir kuning telur
1 sdm susu tawar cair
Bahan Taburan
2 sdm bubuk oregano

Cara Membuat
1. Campur tepung terigu dengan tepung maizena, baking soda, susu bubuk,
dan bubuk oregano. Aduk rata.
2. Tambahkan margarin dan kuning telur ke dalam campuran tepung.
3. Kocok dengan mikser gigi spiral hingga tercampur rata.
4. Giling adonan dengan ketebalan ó cm. Cetak menggunakan cetakan kue
kering dengan bentuk sesuai selera. Atur adonan yang telah dicetak
ke atas loyang beroles margarin.
5. Olesi permukaan kue dengan bahan olesan dan taburi dengan bubuk
oregano. Panggang kue di dalam oven bertemperatur 150 0C selama
25 menit atau hingga kue matang dan berwarna kuning kecokelatan.
Angkat, dinginkan.


koleksi-resep-kue-kering

Ingin tahu lebih banyak lagi tips seputar membuat kue kering? Buku Koleksi Resep Kue Kering dari R. Adie Wibowo & Susiasih Handayani ini berisi tips dan aneka resep kue kering favorit keluarga.

Kawan Pustaka | Penerbit Buku