Apa sih membaca itu?

Membaca merupakan salah satu fungsi tertinggi otak manusia. Secara teoritis, membaca adalah suatu proses rumit yang melibatkan aktivitas auditif (pendengaran) dan visual (penglihatan), untuk memperoleh makna dari simbol berupa huruf atau kata. Aktivitas membaca meliputi 2 proses, yaitu proses membaca teknis dan proses memahami bacaan. Membaca merupakan salah satu fungsi tertinggi otak manusia. Secara teoritis, membaca adalah suatu proses rumit yang melibatkan aktivitas auditif (pendengaran) dan visual (penglihatan), untuk memperoleh makna dari simbol berupa huruf atau kata. Aktivitas membaca meliputi 2 proses, yaitu proses membaca teknis dan proses memahami bacaan.

Proses membaca teknis adalah suatu proses pemahaman hubungan antara huruf dengan bunyi atau suara dengan mengubah simbol-simbol tertulis berupa huruf atau kata menjadi sistem bunyi. Proses ini disebut sebagai pengenalan kata. Misalnya anak mengucapkan, baik dalam hati maupun bersuara, seperti kata “adik minum”, yang tercetak merupakan proses membaca teknis.

Proses memahami bacaan merupakan kemampuan anak untuk menangkap makna kata yang tercetak. Pada waktu melihat tulisan “adik minum”, anak tahu bahwa yang minum bukan ayah, atau adik dalam tulisan itu tidak sedang makan. Penguasaan kosakata sangat penting dalam memahami kata-kata dalam bacaan.

Bagaimana mengajarkan anak belajar membaca? Buku abacaga (Cara Praktis Belajar Membaca untuk Anak 4 – 6 Tahun) karya Jazuli, Budiman, Tri Wahyu R.N. adalah jawabannya. Cukup 10 menit sehari!

Buku yang diterbitkan KawanPustaka ini menggunakan metode “stepping stone” yang mengajarkan anak belajar membaca secara runut dan sistematis. Terdiri atas 6 tahapan belajar membaca yang disusun sesuai dengan kemampuan anak untuk memahami kata, baik secara visual maupun pelafalannya.

Pola pembelajaran dan materinya pun lebih variatif, sehingga anak tidak bosan dan secara tidak langsung penguasaan kosa kata anak akan bertambah.

Dilengkapi juga juga dengan kartu “abacaga” yang digunakan sebagai pengetahuan dasar belajar membaca. Kartu ini akan merangsang minat anak untuk belajar membaca melalui pengenalan abjad yang dibantu dengan menganalogikan nama benda yang ada di sekeliling kita, sehingga akan mudah untuk diingat.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Kawan Pustaka | Penerbit Buku