Indriya R.Dani, Wanita kelahiran Bandung, 7 April ini sejak kecil menyukai seni. Hingga sekarang seni dan bidang kreatif menjadi bidang yang paling diminatinya. Tety Murniati, Menggeluti dunia modelling sejak bangku SMA. Membuatnya mendalami bidang fashion, seni, biisns, event organizer serta aktivitas sosial lainnya. Tata Lukmanika, Wanita Kelahiran 17 Agustus 1986 ini adalah seorang sarjana psikologi yang mengawali karier di dunia fashion sebagai model busana muslim.

Indriya R.Dani
Wanita kelahiran Bandung, 7 April ini sejak kecil menyukai seni. Hingga sekarang seni dan bidang kreatif menjadi bidang yang paling diminatinya. Selain menulis (karyanya sudah lebih dari 17 buku yang sudah beredar), bermusik (salah satu personil SaQina Voice), dunia fashion pun merupakan kecintaannya yang lain, dan merasa sudah terkoneksi dengan fashion sejak berumur 5 tahun. Signature stylenya-androgini dengan sedikit sentuhan feminin. Boot, topi, jumpsuit, dan gelang saat ini menjadi gaya andalan dalam kesehariannya. Bagi yang ingin berkorespodensi bisa melalui Email: indriya.rusmana@gmail.com, Fb: Indriya R.Dani, Twitter: IndriyaRD

Tety Murniati
Menggeluti dunia modelling sejak bangku SMA. Membuatnya mendalami bidang fashion, seni, biisns, event organizer serta aktivitas sosial lainnya. Sejak berhijab 15 tahun yang lalu, wanita yang hobi travelling ini senang mengamati perkembangan dunia fashion, khususnya fashion muslimah baik di dalam maupun luar negeri. Dari kecintaannya akan dunia fashion inilah muncul  inspirasi, ide-ide fashion, dan style hijab yang tertuang dalam buku ini.  

Tata Lukmanika
Wanita Kelahiran 17 Agustus 1986 ini adalah seorang sarjana psikologi yang mengawali karier di dunia fashion sebagai model busana muslim. Selain aktif di dunia modelling, saat ini juga aktif bersyiar dalam bermusik (salah satu personil SaQina Voice). Sebagai model yang bernaung dalan Hijab Model Indonesia (Hijmi) membuatnya aktif menjadi model untuk beberapa majalah dan butik busana muslim yang membuatnya tidak asing lagi dengan dunia modelling. Kecintaannya dengan dunia fashion inilah yang mendorongnya untuk menekuni bidang penulisan khususnya buku fashion muslimah.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Kawan Pustaka | Penerbit Buku